Setelah California selanjutnya jahe
Hampir setiap tahun saya melakuka seremonial mudik lebaran,
seperti biasanya saya membawa oleh oleh alakadarnya, oleh oleh tahun kemarin saya membawa beberapa
bibit seperti bibit labu siam, bibit papaya California, bibit cabe, kemudian
lebaran kemarin saya semai, dan alhamdulilah pulang lebaran tahun ini saya bisa
menikmati cabe, dan papaya California, karena memang tidak berniat berbisnis,
dan sehari hanya paling paling dapat 10 pepaya California, orang tua saya
membagikan begitu saja kepada para tetangga, hampir setiap seminggu 2 kali,
karena papaya di kampung kurang begitu berharga, hahahahaha
Tahun ini saya mencoba menyisihkan uang lagi, tidak banyak
sekitar 500 ribu saja, kali ini saya belikan jahe merah, teorinya sama , agar
tahun depan saya bisa bikin bandrek sendiri di kampung sekaligus membawa oleh
oleh jahe kalau bisa.
Kemarin saya membeli bibit jahe merah seharga 25 ribu /
kilo sebanyak 10 kilo bibit jahe,
Kemudian saya bertanya berapa kemungkinan bibit jahe yang
akan muncul dari rimpang jahe sebanyak 10 kilo?
Sang penjual bibit jahe berujar estimasinya sekitar 800 bibit,
Lalu saya bertanya lagi, berapa estimasi jahe yan akan
diperoleh dalam 1 tahun untuk satu jahe karung?
Jawaban tukang bibit, estimasinya paling jelek 5 kg
biasanya, kalau bagus ada yang bisa sampai 15-20 Kg,
Mau ngitung pahitnya saja…
Semaian 10 Kg bibit hanya jadi 500 bibit saja, dengan
estimasi 1 bibit menghasilkan 5
Kg jahe dalam setahun, dan harga jahe saya kisarkan 10 ribu saja,
Jadi 5 Kg X 500 X 10.000 = 25.000.000
Lalu berapa kira kira kebutuhan luas tanah yang diperlukan
buat menyimpan jahe karung?
Estimasi untuk 1 meter persegi bisa ditempatkan sebanyak 3
karung, jadi jika 500 karung, membutuhkan lahan 166 Meter persegi atau 11 bata,
Mudah mudahan lebaran tahun depan bisa memanen jahe setelah
lebaran tahun ini bisa membagikan papaya California ke para tetangga sebagai
THR, hahahaha
EmoticonEmoticon